Berita Detil
Menampilkan berita dan
info
secara detil
6 . Desember . 2021
PT. Industri Kapal Indonesia (Persero) Bawakan Materi dalam Workshop di SMK 1 Tinambung

Kab. Polewali Mandar, Sulawesi Barat – PT. Industri Kapal Indonesia membawakan materi dalam workshop penyelarasan kurikulum – link and match SMK dengan Iduka. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu dan Minggu, 4 hingga 5 Desember 2021 bertempat di SMK Negeri 1 Tinambung Sulawesi Barat. Kegiatan workshop ini dihadiri oleh Bapak dan Ibu Guru SMK Negeri 1 Tinambung dan juga SDM PT. IKI (Persero) serta Bapak Ansyarif Khalid sebagai pemateri kegiatan.

Pada kesempatan kali ini, PT. IKI (Persero) membawakan beberapa materi dalam dua kegiatan workshop yang berbeda. Pada hari pertama terdapat workshop penyusunan PKL bersama Iduka dan workshop penyusunan program sertifikasi kompetensi siswa bersama Iduka. Sedangkan pada hari kedua berlangsung workshop penyusunan program magang guru bersertifikat dan pelaksanaan komitmen Iduka untuk rekruitmen penyaluran lulusan.

Selain membawakan materi workshop, PT. IKI (Persero) juga turut menandatangani nota kerjasama antara PT. IKI (Persero) dengan SMK Negeri 1 Tinambung dalam rangka kesepakatan di bidang pendidikan dan pelatihan atau Praktik Kerja Industri guna peningkatan mutu dan relevansi pendidikan menengah kejuruan.

Workshop Penyusunan Program Sertifikasi Kompetensi Siswa Oleh Iduka

 

Workshop Pelaksanaan Komitmen Iduka Untuk Rekruitmen dan Penyaluran Lulusan

 

Penandatanganan MOU antara PT IKI (Persero) dengan SMK 1 Tinambung

Tujuan diadakannya workshop kali ini antara lain seperti, memperkokoh link and match antara SMK dengan DU/DI; melaksanakan sinkronisasi kurikulum sekolah dengan industri; mengembangkan program pembelajaran yang dapat menumbuhkan dan menguatkan pengetahuan, skill dan keterampilan sesuai kurikulum; serta menghasilkan tenaga menengah yan memiliki kualitas sesuai dengan kebutuhan industri. Humas PT. IKI (Persero)